Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2017

Fi'il ta'ajjub - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 40

Gambar
Pembahasan pada artikel ini adalah pembahasan terakhir pada materi fi'il yang 'aamil. Salah satunya adalah أَفْعَالُ التَّعَجُّبِ (af'alu at-ta'aajjub) . Fi'il ta'ajjub adalah fi'il atau kata kerja yang menyatakan ketakjuban atau kekaguman (takjub atau kagum terhadap sesuatu dalam bahasa Arab). Wazan (pola) fi'il ta'ajjub A. Untuk tsulaatsi mujarrad (الثُّلاَثِيُّ المُجَرَّدُ) Untuk kata kerja yang terdiri dari tiga huruf (fi'il yang tsulatsi mujarrad), ada dua wazan untuk mengekspresikan kekaguman (takjub), yaitu: 1. مَا أَفْعَلَ (maa af'ala) Contohnya: kata benda atau isim => حَسَنٌ (hasanun) yang artinya adalah baik atau elok. kata kerja atau fi'il => حَسُنَ - يَحْسُنُ - اُحْسُنْ  = hasuna - yahsunu - uhsun = baik/elok. Fi'il di atas adalah fi'il tsulatsi mujarrad karena terdiri dari tiga huruf (ha, sin, nun). Jadi untuk mengatakan atau mengekspresikan kekaguman akan kebaikan atau keelokan seseorang dalam bahasa arab, kit

Fi'il untuk memuji dan untuk mencela - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 39

Gambar
Di dalam bahasa Arab fi'il untuk memuji dinamakan فِعْلُ المَدْحِ (fi'lul mad-hi) , sedangkan fi'il untuk mencela/mengutuk dinamakan fi'il dzamm (فِعْلُ الذَمِّ) . Contoh فِعْلُ المَدْحِ (fi'il untuk memuji) a. نِعْمَ الرَّجُلُ زَيْدٌ  = ni'mar rajulu Zaidun. Artinya = Betapa hebatnya Zaid! ; Zaid adalah pemuda yang hebat; betapa baiknya si Zaid; sebaik-baik pemuda adalah Zaid. Penjelasan kalimat: - نِعْمَ  (ni'ma) adalah fi'il mad-hi, yaitu fi'il untuk memuji. - الرَّجُلُ (ar-rajulu) adalah faa'il - زَيْدٌ  (zaidun) adalah مَخْصُوْصٌ بِالمَدْحِ (makhshuusun bil mad-hi atau orang yang dipuji). - نِعْمَ الرَّجُلُ (ni'mar rajulu) adalah khabar muqaddam (khabar yang didahulukan). - زَيْدٌ  (zaid) adalah mubtada' mu-akhkhar (mubtada' yang diakhirkan). Lihat gambar di bawah untuk lebih jelasnya. b. حَبَّذَا زَيْدٌ  (habbadzaa Zaidun) Artinya = Sungguh baik si Zaid Untuk penjelasan kalimat, lihat gambar di bawah. Contoh fi'il untuk me

Af'alul muqarabah rajaa' syuruu' - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 38

Gambar
Sekarang kita belajar tentang fi'il muqaarabah , fi'il rajaa' , dan fi'il syuruu' . Fi'il-fi'il di atas adalah fi'il yang merupakan 'aamil, yang membuat marfuu' isimnya dan manshuub khabarnya. Adapun khabarnya selalu dalam bentuk jumlah fi'liyyah. Penjelasan af'alul muqaarabah - rajaa' - syuruu' 1. أَفْعَلُ المُقَارَبَةِ = af'alul muqaarabah = fi'il yang bermakna "hampir" atau menunjukkan kedekatan dengan hasil ( حُصُوْلٌ ). Contoh fi'il muqaarabah (حُصُوْلٌ) => adalah كَادَ , كَرَبَ , أَوْشَكَ = kaada, karaba, ausyaka. Contoh kalimat: a. كَادَ زَيْدٌ يَذْهَبُ = kaada Zaidun yadzhabu Artinya = Zaid hampir pergi / Zaid hendak pergi / Zaid akan segera pergi. Penjelasan kalimat: - kaada adalah fi'il muqaarabah / hushuul. - fi'il ini merafa'kan isim yaitu membuat zaid menjadi marfuu' (zaidun). - khabar adalah jumlah fi'liyyah => yaitu yadzhabu (fi'il mudhari) + faa'il. b. كَرَ

Fi'il muta'addii - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 37

Gambar
Muraja'ah pelajaran sebelumnya: Pembagian fi'il berdasarkan ada atau tidaknya objek penderita Pembagian fi'il berdasarkan ada tidaknya objek atau مَفْعُوْلٌ بِهِ (maf'ul bih) ada dua, yaitu: 1. الفِعْلُ اللَّازِمُ = al-fi'lu al-laazimu = fi'il lazim = kata kerja intransitif 2. الفِعْلُ المُتَعَدِّيْ = al-fi'lu al-muta'addii = kata kerja transitif Artikel sebelumnya dibahas tentang fi'il laazim , sekarang saya akan menguraikan dengan lengkap tentang fi'il muta'addii. الفِعْلُ المُتَعَدِّيْ = fi'il muta'addii = kata kerja transitif * Fi'il muta'addii adalah kata kerja transitif yaitu kata kerja yang memerlukan objek penderita. Dengan kata lain fi'il muta'addi adalah fi'il yang maknanya tidak diketahui jika maf'ul bih (objek) tidak disebutkan atau tidak dituliskan. * Sebagai 'aamil, fi'il muta'addii ini menashabkan objek penderita (maf'ul bih). Pembagian fi'il muta'addii Ada empat jenis fi&

Fi'il laazim - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 36

Gambar
Pembahasan tentang fi'il sebagai 'aamil dapat anda baca pada pelajaran sebelumnya yaitu: - Fi'il ma'luum : yang menashabkan dan merafa'kan isim setelahnya. http://belajarbahasaarabdasar.blogspot.com/2017/09/fiil-maruf-atau-malum.html - Fi'il majhul : yang juga merafa'kan dan menashabkan isim setelahnya. http://belajarbahasaarabdasar.blogspot.com/2017/09/fiil-majhul-kitab-tashiilun-nahwi.html Pembagian fi'il berdasarkan ada atau tidaknya objek penderita Pembagian fi'il berdasarkan ada tidaknya objek atau مَفْعُوْلٌ بِهِ (maf'ul bih) ada dua, yaitu: 1. الفِعْلُ اللَّازِمُ = al-fi'lu al-laazimu = fi'il lazim = kata kerja intransitif 2. الفِعْلُ المُتَعَدِّيْ = al-fi'lu al-muta'addii = kata kerja transitif Pada catatan kali ini saya akan membahas tentang kata kerja intransitif (fi'il laazim). الفِعْلُ اللَّازِمُ = fi'il laazim Fi'il lazim adalah fi'il yang mempunyai makna atau artinya dapat dimengerti walaupun objek

Fi'il majhul - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 35

Gambar
Masih membahas tentang الأَفْعَالُ العَامِلَةُ (al-af'alu al-'aamilatu) yaitu fi'il-fiil yang merupakan 'aamil yang bersumber dari kitab tashiilun nahwi. Tulisan lalu, saya telah membahas tentang fi'il ma'luum . Lanjutannya adalah tentang fi'il majhuul. الفِعْلُ المَجْهُوْلُ = al-fi'lu al-majhuulu - Fi'il majhul adalah kata kerja pasif, yaitu kata kerja yang pelaku (faa'il)nya tidak disebutkan/dituliskan atau tidak tahu. - Fi'il majhuul disebut juga فِعْلُ مَا لَمْ يُسَمَّ فَاعِلُهُ (fi'lu maa lam yusamma faa'iluhu). - Sebagai 'aamil, fi'il majhuul ini membuat: a. نَائِبُ فَاعِلٍ (naa-ib faa'il = pengganti faa'il) menjadi marfuu' (rafa') b. dan selainnya menjadi manshuub (seperti halnya pada fi'il ma'luum). - Isim yang marfuu' adalah naa-ibul faa'il atau pengganti faa'il, sebenarnya adalah maf'ul bih (orang yang dikenai perbuatan). Dengan kata lain maf'ul bih pada fi'il majhul ad

Fi'il ma'ruuf atau ma'luum - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 34

Gambar
Artikel ini dan selanjutnya akan membahas tentang الأَفْعَالُ العَامِلَةُ (al-af'alu al-'aamilatu) yaitu fi'il-fiil yang merupakan 'aamil. Kali ini saya akan menulis ulang catatan dari kitab tashiilun nahwi, yaitu pada pembahasan الفِعْلُ المَعْرُوْفُ (fi'il ma'ruuf) atau dikenal juga dengan fi'il ma'luum. Setelah itu membahas juga tentang الفِعْلُ المَجْهُوْلُ (fi'il majhuul). Fi'il sebagai 'aamil, artinya membuat kata (biasanya isim atau kata benda) setelah fi'il menjadi rafa' atau nashab. الفِعْلُ المَعْرُوْفُ (fi'il ma'ruuf) Disebut juga fi'il atau kata kerja yang aktif, dimana pelaku (orang yang mengerjakan suatu perbuatan) diketahui atau disebut/ditulis. Fi'il ma'ruf atau fi'il ma'lum (apakah ia transitive atau intransitive) akan membuat isim setelahnya marfu' atau manshub. Isim setelahnya yang marfu' - Fi'il ma'luum membuat isim setelahnya marfuu', isim tersebut adalah fa'il (

Huruf Jazm dan Contohnya - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 33

Gambar
الحُرُوْفُ الجَازِمَةُ  = al-huruufu al-jaazimatu = huruf jaazimah Alhamdulillah, kita telah sampai pada pelajaran ke tiga puluh tiga dari kitab tas-hiilun nahwi. Catatan bahasa Arab kali ini adalah tentang huruf jazm, yaitu salah satu huruf aamil . Huruf jazm adalah huruf yang me-majzumkan fi'il mudhari'. Huruf jazm adalah dibawah ini: - إنْ  =  in = jika - لَمْ  = lam = tidak - لَمَّا  = lammaa = belum - لاَمُ الأَمْرِ  = lam amr  = lam perintah - لاَمُ النَّهْيِ  = laa nahyi  = lam larangan Huruf-huruf di atas letaknya sebelum fi'il mudhari' (فِعْلٌ مُضَارِعٌ ). Bentuk-bentuk majzum pada fi'il mudhari 1. fi'il mudhari yang huruf akhirnya shahih (المُضَارِعُ الصَّحِيْحُ الأَخِرُ) Bentuknya adalah huruf akhir menjadi sukun. Contoh: - Marfuu' = يَشْرَبُ  = yasyrabu - Majzuum = لَمْ يَشْرَبْ = lam yasyrab 2. Fi'il mudhari yang lima  (الأَفْعَالُ الخَمْسَةُ) Bentuknya adalah = menghilangkan huruf nun yang terakhir. Contoh = - Marfuu' =  يَذْهَبَانِ