Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2017

Aqsaamul jam'i-Macam-macam isim jamak - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 13

Gambar
أَقْسَامُ الجَمْعِ  = aqsaamul jam'i = Macam-macam isim jamak. Jenis-jenis isim jamak dan pola/wazannya adalah sebagai berikut: 1. الجَمْعُ السَّالِمُ  = al-jam'u as-saalimu = jamak salim Adalah isim jama' yang shighah (bentuk) dari jamaknya tidak berubah dari bentuk mufrad (tunggal)nya. Ada dua bentuk jamak, yaitu: a. جَمْعُ مُذَكَّرٍ سَالٍمٌ  = jamak mudzakkar saalim. - Untuk yang marfu' => akhirannya ditambah waw dan nun fathah. Contoh: مُسْلِمٌ  => mufrad (tunggal) jamaknya dalam bentuk marfu' adalah مُسْلٍمُوْنَ  = muslimuuna. - Untuk yang manshub dan majrur => akhirannya ditambah ya dan nun fathah. Contoh: مُسْلِمِيْنَ = muslimiina. b. جَمْعُ مُؤَنَّثٍ سَالِمٌ =jam'u mu-annatsin saalimun - Untuk yang marfu'=> akhirannya ditambah alif/fathah dan ta dhammatain. Contoh: مُسْلِمَةٌ = mufradnya, sedang jamaknya adalah مُسْلِمَاتٌ = muslimaatun. - Untuk yang manshub dan majrur => akhirannya ditambah alif/fathah dan ta kasratain. Contoh: مُسْلِ

Ciri isim mudzakkar dan muannats- Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 12

Gambar
الاِسْمُ المُذَكَّرُ وَ المُؤَنَّثُ  = al-ismu al-mudzakkar wa al-mu-annats = isim mudzakkar dan muannats Isim mu-annats adalah isim yang terdapat tanda-tanda mu-annats. Tandanya bisa terlihat dan bisa juga tidak terlihat. Tanda-tanda bahwa isim itu termasuk muannats adalah: عَلاَمَاتُ التَّأْنِيْثٍ  = 'alaamaatu at-ta'niitsi = tanda-tanda muannats ada dua bagian, yaitu: 1. لَفْظِيٌّ (secara lafaz) Adalah tanda yang terlihat jelas di dalam kata, yaitu: - ة : ta marbutah. Setiap kata yang berakhiran ta marbutah adalah mua-nnats, contoh: سَيَّارَةٌ  = sayyaratun = mobil => berakhiran ta marbutah, maka ia isim muannats. - الأَلِفُ المَقْصُوْرَةُ  = al-aliful maqshuuratu = alif maqshurah (ى ) Setiap kata yang berakhiran alif maqshurah, contoh: صُغْرَى  = shughraa = kecil (lebih kecil/paling kecil). حُبْلَى  = hublaa = hamil; mengandung - الأَلِفُ المَمْدُوْدَةُ = al-aliful mamduudatu (اء ). Setiap kata yang berakhiran alif mamdudah, contoh: حَمْرَاءُ = hamraa-u = merah بَيْضَاءُ

Pembagian isim zharaf - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 11

Gambar
الظُّرُوفُ  = azh-zhuruufu = adverbs = kata keterangan Catatan dari kitab tas-hiilun nahwi, melanjutkan pelajaran sebelumnya tentang macam-macam isim yang mabni, dan salah satunya adalah zharf. ==================================== Lihat pelajaran sebelumnya (pelajaran 1 sampai 10) di sini: Pelajaran dari kitab tas-hiilun nahwi ==================================== Mufrad zhuruufun adalah zharfun. Dalam istilah atau penyebutan bagi pelajar di Indonesia, dinamakan zharaf. Zharaf ini adalah salah satu isim yang mabni. Catatan kali ini akan diuraikan mengenai jenis-jenis zharaf. Pengertian isim zharaf (اِسْمُ ظَرْفٍ ) adalah isim yang memberitahukan kita tentang keterangan, baik itu keterangan tempat atau keterangan waktu. Isim zharaf juga disebut sebagai maf'ul fiihi (مَفْعُوْلٌ فِيْهِ) . Zharaf terdiri dari dua: 1. ظَرْفُ الزَّمَانِ  (zharfuz zamaan) = keterangan waktu 2. ظَرْفُ المَكَانِ  (zharful makaan) = keterangan tempat. Contoh Keterangan Waktu (ظُرُوْفُ الزَّمَانِ ): 1. إِذْ  

Ismul fiil dan contoh kalimatnya - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 10

Gambar
Melanjutkan pembahasan tentang apa saja  isim-isim yang mabni , sekarang materi yang dibahas adalah salah satu dari isim yang mabni, yaitu ismul fi'il. أَسْمَاءُ الأَفْعَالِ  = asmaa-ul af'aali = isim-isim yang fi'il. Isim-isim di bawah ini adalah isim yang mempunyai makna yang sama dengan fi'il, yaitu fi'il madhi dan fi'il amr. Contoh Isim yang mempunyai arti seperti kata kerja fi'il madhi: - هَيْهَاتَ  = haihaata Artinya = menjadi jauh; jauh dari Fi'il yang mempunyai arti yang sama adalah بَعُدَ Contoh kalimatnya: هَيْهَاتَ  زَيْدٌ أَنْ يَفْعَلَ هَذَا  = haihaata Zaidun an yaf'ala haadzaa Adalah jauh bagi Zaid untuk mengerjakan ini. - شَتَّانَ = syattaana Artinya = jauh; ada jarak di antara Fi'il yang mewakili adalah  بَعُدَ  atau اِفْتَرَقَ Contoh kalimat: شَتَّانَ بَيْنَ العَالِمِ وَ الجَاهِلِ  = syattaana baina al-'aalimi wa al-jaahili. Jauh jaraknya (sungguh berbeda) antara orang alim dan orang jahil. Contoh Isim yang mempunyai arti sep

Catatan tambahan Isim Maushul - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 9

Gambar
Inilah catatan khusus sebagai tambahan ilmu mengenai isim maushul yang telah dicatat pada catatan sebelumnya yaitu: http://belajarbahasaarabdasar.blogspot.com/2016/12/penjelasan-tentang-isim-maushul.html الأَسْمَاءُ المَوْصُوْلَةُ (al-asmaa-u al-maushuulatu) adalah relative pronouns. Dalam bahasa Indonesianya adalah kata penghubung. Teori dasarnya terdapat pada catatan di atas. Silakan lihat catatan sebelumnya pada link di atas. Di sini adalah khusus untuk relative pronouns tambahan. Adapun kata penghubung selain yang telah dibahas pada teori sebelumnya adalah: 1. مَا  dan  مَنْ Maa dan man. - Maa dan man digunakan untuk semua gender (mudzakkar dan mu-annats) dan semua jumlah (mufrad, mutsanna, dan jamak). - Perbedaan antara man dan maa adalah: a. man (مَنْ) digunakan untuk makhluk yang berakal. b. maa (مَا) digunakan untuk makhluk yang selainnya. Contoh: a. أَحْسِنْ إِلَى مَنْ أَحْسَنَ إِلَيْكَ  = ahsin ilaa man ahsana ilaika. Berbuat baiklah kepada orang yang berbuat baik kepada and

Macam-Macam Isim yang Mabni- Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 8

Gambar
أَقْسَامُ الأَسْمَاءِ المَبْنِيَّةِ  = Macam-macam Isim yang mabni Tulisan ini adalah sebagai pelengkap ilmu yang telah didapat dan dicatat pada catatan sebelumnya yaitu: http://belajarbahasaarabdasar.blogspot.com/2016/03/5-macam-isim-yang-mabni.html Catatan di atas diambil dari kitab almuyassar, nah dalam tulisan ini, sumber tulisan dari kitab tas-hiilun nahwi. Isim- isim yang mabni adalah sebagai berikut: 1. الضَّمَائِرُ  = adh-dhamaa-iru = personal pronouns = kata ganti orang 2. الأَسْمَاءُ المَوْصُوْلَةُ = al-asmaa-u al-maushuulatu = relative pronouns = kata ganti penghubung 3. أَسْمَاءُ الإِشَارَةِ  = demonstrative pronouns = kata ganti penunjuk 4. أَسْمَاءُ الأَفْعَالِ  = isim yang mempunyai arti fi'il 5. أَسْمَاءُ الأَصْوَاتِ  = isim yang menunjukkan sebuah suara. 6. الظُّرُوْفُ  = adverbs = kata keterangan 7. الكِنَايَاتُ  = isim yang mengindikasikan jumlah yang tertentu 8. المُرَكَّبُ البِنَائِيُّ  = al-murakkabu al-binaa-iyyu = numerical phrase = frase numerik. Pada tulis

Catatan Tambahan Kaana - كان - Kitab Tashiilun Nahwi - Pelajaran 7

Gambar
Ini adalah lanjutan dari pelajaran 6 tentang inna dan saudari-saudarinya . Tulisan sebelumnya tentang kaana dapat dilihat di sini: http://belajarbahasaarabdasar.blogspot.com/2016/10/penjelasan-kaana-dan-laa-yazaalu.html Dan artikel ini adalah merupakan catatan tambahan tentang kaana dan saudari-saudarinya yang diambil dari kitab tas-hiilun nahwi. ====================================== Kaana dan saudarinya  (كَانَ وّ أَخَوَاتُهَا)  disebut juga: - الأَفْعَالُ النَّاقِصَةُ  = al-af 'aalun naaqishatu - Dalam bahasa Inggrisnya disebut Auxiliary (defective) fi'ls Konsep yang telah kita pelajari dalam tulisan sebelumnya adalah: - Untuk mubtada' itu menjadi marfu'. Mubtada' ini dinamakan isim kaana. - Untuk khabar manshub. Khabar ini dinamakan khabar kaana. Fi'il Naaqish (kaana dan saudaranya) adalah sebagai berikut: 1. كَانَ = kaana Artinya = adalah Contoh = كَانَ البَيْتُ نَظِيْفًا  = kaana al-baitu nazhiifan. Rumah itu bersih. 2. صَارَ  = shaara Artinya= menjadi Con